setelah bertemu bupati warga ramai2 buka jalan



10155777_635573899854854_2189528698607683001_n.jpg
Setelah 27 jam akibat diblokir warga di Desa Petunang Kecamatan Tuah Negeri, akhirnya jalur Lubuklinggau-Sekayu kembali di buka. Pada Rabu (23/4/2014), sekitar pukul 14.00, blokir jalan dibuka oleh warga.
Aksi pemblokiran jalan ini dibuka, setelah Bupati Musirawas H Ridwan Mukti datang menemui warga setempat, dan berdialog dengan tokoh masyarakat , tokoh agama, tokoh pemuda dan elemen masyarakat Desa Petunang lainnya di Mesjid Almakruf desa setempat, Rabu (23/4/2014).
Dalam pertemuan tersebut intinya, disepakati bahwa, proses hukum terhadap oknum-oknum yang terlibat dalam penjualan lahan milik masyarakat, akan ditindak sesuai ketentuan hukum yang berlaku. Selanjutnya, untuk operasional PT Evan Lestari, sementara dihentikan.
"Yang paling penting bahwa, inikan persoalannya sebenarnya tidak terlalu kritis, hanya saja karena penanganannya yang berlarut-larut, sehingga tidak ada kepastian ditengah masyarakat. Sementara masyarakat meminta kepastian dari PT Evan Lestari, pertama soal siapa saja yang lahannya sudah dibebaskan dan siapa yang belum. Ketika masyarakat pingin tau, mereka tidak mendapat akses. Kemudian tuntutan warga soal oknum bermain, dan permainannya sudah jelas, tapi tidak ada tindakan hukum," kata H Ridwan Mukti, usai pertemuan dengan warga.
"Insyaallah ya, ini saya baru memohon kepada warga untuk membuka jalan, nanti akan ada pembicaraan lagi, untuk mencari akar permasalahan sebenarnya. Alhamdulillah, saya terima kasih kepada masyarakat dan juga korlap-nya ya, karena jalan sudah dibuka kembali," sambung H Ridwan Mukti

0 Response to "setelah bertemu bupati warga ramai2 buka jalan"

Post a Comment